ACER ICONIA TAB A511 UNTUK HARGA DAN SPESIFIKASINYA

Monday, November 19th 2012. | Acer

Kali ini kita akan membahas tentang tablet keluaran acer, Acer Iconia Tab A511, seperti pada tablet kebanyakan, Acer Iconia Tab A511 memiliki ukuran layar 10,1 inchi dengan reaolusi 1280 x 800 piksel, dengan tidak menambahkan tombol apapun pada bagian depan (layar), sehingga terlihat lebih menarik. Dengan Ukuran layar seperti ini, membuat para pengguna merasa nyaman saat menonton video full HD, dan respon layar sentuh yang cukup baik membuat tablet ini semakin nyaman digunakan. Pada bagian samping kanan terdapat slot untuk memasukkan SIMcard dan microSD yang  juga ada tutupnya.

acer iconia tab A511 untuk harga dan spesifikasinyaAcer Iconia Tab A511 Pada kamera utamanya dibekali dengan kamera 5MP, sehingga dapat menghasilkan gambar yang cukup baik. Untuk kamera sekundernya, dibekali kamera dengan resolusi HD (1280 x 720 piksel). Pada chipsetnya menggunakan NVIDIA TEGRA 3T3OS, dan untuk prosesornya dibekali dengan Quad Core 1.3 GHz Cortex-A9 dan GPU ULP GeForge. Sebagai tablet dengan spesifikasi yang cukup tinggi, Acer Iconia Tab A511 dibekali dengan baterai yang kekuatannya lebih besar dibandingkan tablet pada umumnya yaitu dengan kapasitas 9800mAh, sehingga untuk pemakaian normal, tablet ini bisa dipakai hingga 2 hari.

Dengan spesifikasi tersebut,  harga yang ditawarkan oleh Acer bisa dibilang sesuai dengan spesifikasi yang diberikan,  Acer Iconia Tab A511 dibanderol dengan Harga rp. 4.999.000, semoga informasi ini dapat bermanfaat,terimakasih. Postingan ACER ICONIA TAB A511 UNTUK HARGA DAN SPESIFIKASINYA.

tags: ,